Ketua JoMan Bela Munarman, Endingnya Dicopot dari Komisaris BUMN

Ketua JoMan Bela Munarman, Endingnya Dicopot dari Komisaris BUMN - GenPI.co
Ketua JoMan Bela Munarman, Endingnya Dicopot dari Komisaris BUMN - Ketua Jokowi Mania (JoMan) Immanuel Ebenezer. Foto: Chelsea Venda/GenPI.co

GenPI.co - Ketua Jokowi Mania (Joman) Immanuel Ebenezer mendadak dicopot dari jajaran komisaris PT Mega Eltra pada Rabu (23/3).

Pria yang akrab disapa Noel itu tak menampik jika pencopotan dirinya dari komisaris BUMN itu berkaitan dengan kasus Munarman.

Noel menduga pencopotan tersebut merupakan buntut dari keputusannya menjadi saksi meringankan bagi terdakwa kasus terorisme, Munarman.

BACA JUGA:  Ketua JoMan Bela Munarman, Lempar Bara Api ke Pendukung Jokowi

"Sepertinya karena menjadi saksi meringankan Munarman," kata Noel dikutip dari JPNN.com, Kamis (24/3).

Ia sendiri baru mengetahui pencopotan ini pada Rabu (23/3) kemarin.

BACA JUGA:  Jadi Saksi Meringankan Munarman, Noel JoMan Izin ke Jokowi Dulu?

Noel juga menyebut jajaran PT Mega Eltra akan menggelar rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) hari ini, Kamis (24/3).

“Rencana hari ini RUPSLB,” beber Noel.

BACA JUGA:  Ketua JoMan Ungkap Kedekatan Munarman dengan Eks Kapolri Tito

Meski dicopot dari jabatannya, Noel mengaku akan tetap berada di barisan Presiden Joko Widodo alias Jokowi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya