Pengakuan Jenderal Andika Perkasa di Palu, Kelompok Ini Bahaya

Pengakuan Jenderal Andika Perkasa di Palu, Kelompok Ini Bahaya - GenPI.co
Pengakuan Jenderal Andika Perkasa di Palu, Kelompok Ini Bahaya - Ilustrasi- Sejumlah prajurit TNI AD memburu kelompok teroris di Desa Lembangtongoa, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah (Foto: ANTARA/HO-Edy Djunaedi)

GenPI.co - Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa mendadak menyebut bahwa paham radikal kelompok teroris ISIS tidak berkembang di Provinsi Sulawesi Tengah.

Hal tersebut diungkapkan Jenderal Andika Perkasa saat melakukan kunjungan kerja di Palu, Jumat (13/5/2022).

Menurut Jenderal Andika, bahwa sejauh ini tingkat kondusivitas di daerah itu secara umum kian membaik.

BACA JUGA:  Besok Penuh Berkah, Simak Peruntungan 3 Zodiak Paling Hoki Ini

"Ideologi kebangsaan perlu diperkuat sebagai landasan bernegara. Untuk menghindari paham-paham radikal masuk ke sendi masyarakat, maka semua pihak memiliki peran," jelas Jenderal Andika.

Selain itu, Jenderal Andika juga membeberkan, saat ini pihaknya sedang melakukan upaya-upaya pencegahan paham radikal kelompok ISIS bersama Polri dan Badan Nasional Penanggulangan Teroris (BNPT) di Tanah Air.

BACA JUGA:  Suami Bermain Lidah di Kemaluan Istri, Ternyata Ini Hukumnya

Menurut Jenderal Andika, bahwa dalam melakukan pencegahan, upaya tersebut butuh peran serta tokoh masyarakat, termasuk rakyat Indonesia.

Jenderal Andika menyebutkan, toleransi umat beragama di Sulawesi Tengah menjadi modal penting dalam mencegah masuknya paham-paham yang sengaja merusak tatanan sosial yang sejak lama memegang teguh ideologi bangsa.

BACA JUGA:  Pria Mengeluarkan Cairan di Luar Anu Istri, Ini Kata Buya Yahya

"Pencegahan dini dimulai dari lingkungan tempat tinggal masing-masing, apakah melalui pendekatan sosial, keagamaan, dan pendidik," ungkap Jenderal Andika.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya