Ganjar Pranowo Dituding Kerja Lewat Medsos, Tegar Bereaksi Keras

Ganjar Pranowo Dituding Kerja Lewat Medsos, Tegar Bereaksi Keras - GenPI.co
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Foto: Instagram @provjateng

GenPI.co - Elite PDIP ada yang menganggap Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pronowo hanya bisa kerja melalui media sosial (medsos).

Tudingan itu pun mendapat reaksi keras dari Teman Ganjar (Tegar), sukarelawan Ganjar Pranowo.

Wakil Ketua Umum Tegar Dedek Prayudi mengatakan tudingan kepada Ganjar Pranowo tidak memiliki dasar.

BACA JUGA:  PSI Minta Pendukung Ganjar Pranowo Waspada, Nama Ahok Disebut

Menurut dia, kondisi itu dibuktikan Ganjar Pranowo ketika bekerja di Jawa Tengah.

"Kalau memang cuma kerja di medsos, enggak mungkin angka ketimpangan Jateng berkurang ketika era Pak Ganjar," ujar Dedek kepada GenPI.co, Sabtu (11/6).

BACA JUGA:  Ada Ganjar Pranowo, Mendadak Adian Napitupulu Langsung Cabut

Dedek menjelaskan keberhasilan Ganjar Pranowo soal mengurangi ketimpangan rakyat Jateng lebih baik dari skala nasional.

Dia menilai hal itu merupakan sebuah prestasi membanggakan pada masa kepimpinan Ganjar Pranowo di Jawa Tengah.

BACA JUGA:  Start Ganjar ke 2024 Lebih Kuat Dibandingkan Jokowi pada 2014

"Angka kemiskinan juga berkurang," katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya