Ketua KPU Sebut Ada 2 Sumber Data Pemilih Pemilu 2024, Apa Saja?

Ketua KPU Sebut Ada 2 Sumber Data Pemilih Pemilu 2024, Apa Saja? - GenPI.co
Ketua KPU Sebut Ada 2 Sumber Data Pemilih Pemilu 2024, Apa Saja?. Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Hasyim Asyari. Foto: Chelsea Venda/GenPI.co

GenPI.co - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Hasyim Asyari menyebut ada dua sumber data pemilih pada Pemilu 2024.

Sebelumnya, Hasyim Asyari menyambut baik kerja sama dengan Dukcapil Kemendagri soal pemutakhiran data pemilih.

Menurutnya, kerja sama tersebut merupakan realisasi terhadap pemutakhiran data pemilih Pemilu 2024.

BACA JUGA:  KPU Tegas Kampanye Cukup 75 Hari, Begini Reaksi Partai Buruh

Sebab, Hasyim menjelaskan pemutakhiran data pemilih Pemilu 2024 memang bersumber dari dua hal.

"Pertama, daftar pemilih tetap sebagai pemilih terakhir yang dikelola KPU. Kedua, DP4 atau data penduduk potensial pemilih yang dikelola Kemendagri," ujar Hasyim di KPU RI, Jakarta, Rabu (29/6).

BACA JUGA:  Siap Jadi Peserta Pemilu 2024, Partai Buruh Daftar Sipol KPU

Hasyim berharap dengan kerja sama KPU dan Dukcapil Kemendagri, akan ada sinkronisasi data DPT dan DP4.

Di sisi lain, kata Hasyim, kerja sama tersebut juga membuat data KPU makin valid dan mutakhir.

BACA JUGA:  KPU: Parpol Peserta Pemilu 2019 Bisa Ajukan Migrasi Data di Sipol

"Tanda tangan kerja sama ini sebagai tanda layanan kepemiluan ke depan makin andal datanya," tegasnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya