IPW Beri Peringatan Keras ke Listyo, Presiden Jokowi Disebut

IPW Beri Peringatan Keras ke Listyo, Presiden Jokowi Disebut - GenPI.co
IPW beri peringatan keras ke Listyo dalam mematuhi pernyataan Presiden Jokowi perihal kasus tewasnya Brigadir J di rumah Irjen Ferdy Sambo. Foto: Antara

GenPI.co - Ketua Indonesia Police Watch Sugeng Teguh Santoso beri peringatan keras untuk Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dalam mematuhi pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi) perihal kasus tewasnya Brigadir J di rumah Irjen Ferdy Sambo.

Seperti diketahui, Presiden Jokowi sampai dua kali mengomentari kasus tersebut.

Kapolri Listyo juga harus memantau setiap saat perkembangan kasus dari tim khusus yang dibentuknya

BACA JUGA:  Kasus Penembakan di Rumah Ferdy Sambo, IPW Beber Hal Mengejutkan

"Kasus polisi tembak polisi di rumah petinggi Polri itu mendapat atensi Presiden Jokowi, sehari setelah Karopenmas Divisi Humas Brigjen Ahmad Ramadhan mengumumkan ke publik tentang kronologi penembakan," ujar Sugeng kepada wartawan, dikutip dari JPNN.com, Selasa (19/7/2022)

Sugeng menilai dua pernyataan Presiden Jokowi atas peristiwa polisi tembak polisi di rumah petinggi Polri merupakan peringatan keras kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo untuk menyelesaikannya secara tuntas dan terbuka.

BACA JUGA:  Irjen Ferdy Sambo Resmi Dinonaktifkan, Analis Politik Buka Suara

Oleh sebab itu, tim khusus yang dibentuk oleh Kapolri harus secara cepat menyelesaikannya dan menemukan para tersangkanya.

Untuk menuntaskannya, tim khusus harus memberdayakan sumber daya anggota yang ahli dan berpengalaman di jajaran kepolisian.

BACA JUGA:  Perbedaan Gaya Kepemimpinan Ganjar dan Jokowi Terbongkar, Ini Dia

Karenanya penyelidikan dan penyidikannya perlu diambil alih seluruhnya oleh tim khusus.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Jokowi 2 Kali Komentari Kasus Penembakan di Rumah Ferdy Sambo, IPW: Ini Peringatan Keras

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya