Polri: Ekshumasi Brigadir J Dilakukan Pekan Depan di Jambi

Polri: Ekshumasi Brigadir J Dilakukan Pekan Depan di Jambi - GenPI.co
Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo ditemui awak media usai menghadiri pra-rekonstruksi penembakan Brigadir J di Kompleks Polri, Duren Tiga, Jakarta Selatan, Sabtu (23/7/2022). Foto: Theresia Agatha/GenPI.co

Diketahui, Brigadir J tewas dalam insiden yang terjadi di rumah dinas Kadiv Propam nonaktif Irjen Ferdy Sambo, Komplek Polri, Duren Tiga, Jakarta Selatan, Jumat (8/7/2022) sore. 

Kemudian, Jenazah Brigadir J dimakamkan di Jambi, pada Senin (11/7/2022).

Dalam perjalanannya, polisi berencana melakukan ekshumasi atau pembongkaran kuburan yang dilakukan oleh pihak berwenang. Tujuan pembongkaran kuburan tersebut untuk melakukan autopsi ulang.

BACA JUGA:  Bukti Ditemukan, Ancaman Pembunuhan Brigadir J Sejak Juni 2022

"Kalau dari perhimpunan dokter forensik Indonesia, saya sudah dapatkan informasi ada 7 orang," ujar Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo di Mabes Polri, Jakarta, Jumat (22/7/2022).

Akan tetapi, dia tidak merinci mengenai daftar dokter eksternal yang dilibatkan dalam autopsi ulang tersebut. Menurutnya, dokter itu memiliki kemampuan mumpuni di bidangnya.

BACA JUGA:  Tersangka Kasus Brigadir J Ditetapkan, Ini Prediksi Refly Harun

"Namanya saya tidak hafal, ada beberapa guru besar di situ yang memang ekspert di bidangnya, terutama forensik itu akan hadir, ya, termasuk dari kedokteran forensik Polri yang juga sudah memiliki pengalaman," tandasnya.(*)

Simak video menarik berikut:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya