Refly Harun Beri Alarm Peringatan Rekayasa Kasus Brigadir J

Refly Harun Beri Alarm Peringatan Rekayasa Kasus Brigadir J - GenPI.co
Refly Harun Beri Alarm Peringatan Rekayasa Kasus Brigadir J - Komnas HAM membawa kertas misterius di konferensi pers kasus Brigadir J. Foto: Panji/GenPI.co

GenPI.co - Pakar Hukum Tata Negara Refly Harun memberikan alarm peringatan adanya rekayasa barang bukti dalam kasus kematian Brigadir J.

Refly mengaku khawatir barang bukti yang bisa digunakan untuk memperkuat dugaan pembunuhan nampaknya dapat dihilangkan oleh Komnas HAM.

“Tidak berlebihan kalau kita khawatir barang bukti yang disebutkan oleh Komnas HAM adalah hasil editan,” ujarnya, dilansir dari kanal YouTube Refly Harun, Sabtu (30/7).

BACA JUGA:  Ferdy Sambo Masih Bertugas, Refly Harun: Jangan Buat Makin Keruh

Menurut Refly, dugaan tersebut didasarkan pada kesaksian dan pengakuan dari pihak keluarga Brigadir J.

“Keluarga percaya bahwa pembunuhan bisa dilakukan sebelum rombongan sampai di rumah Ferdy Sambo,” paparnya.

BACA JUGA:  Autopsi Ulang Brigadir J Bisa Ungkap Fakta Baru, Kata Refly Harun

Advokat itu mengatakan bahwa pihak keluarga percaya bahwa Brigadir J dibunuh di perjalanan menuju Jakarta.

Sebab, ada bukti bahwa pukul 10.58 rombongan masih di Magelang. Namun, CCTV mengatakan 15.30 sudah masuk rumah.

BACA JUGA:  Soal Kasus Brigadir J, Refly Harun Sebut Cerita Polisi Aneh

“Ini menjadi masalah. Kok, dari Magelang ke Jakarta Cuma 4,5 jam? Apakah bisa? Apakah tidak istirahat? Itu baru satu soal, belum masalah lainnya,” katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya