Ternyata Ini Alasan Polda Metro Jaya Tak Tahan Roy Suryo

Ternyata Ini Alasan Polda Metro Jaya Tak Tahan Roy Suryo - GenPI.co
Ternyata ini alasan kenapa Polda Metro Jaya tidak menahan Roy Suryo dalam kasus meme stupa. (foto: Theresia Agatha/GenPI.co)

GenPI.co - Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan membeberkan alasan tidak melakukan penahanan terhadap tersangka Roy Suryo dalam kasus meme stupa yang menyerupai wajah Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Menurut Zulpan, Roy Suryo sangat kooperatif dalam memenuhi panggilan penyidik untuk menjalani serangkaian pemeriksaan.

"Memang tidak dilakukan penahanan. Kami memastikan kasus tetap berjalan dan tentu tugas penyidik adalah melengkapi berkas perkara ini dengan keterangan lain yang masih dibutuhkan dalam rangka pemberkasan," kata dia di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Jumat (1/8/2022).

BACA JUGA:  Polisi Tak Menahan Roy Suryo, Begini Kata Kombes Zulpan

Setelah keterangan yang diperlukan lengkap, Zulpan menegaskan berkas perkara penistaan agama dan ujaran kebencian tersebut akan segera dilimpahkan ke kejaksaan.

"Penyidik masih melengkapi beberapa berkas (Roy Suryo, red) untuk nantinya menjadi P21 dan diserahkan ke kejaksaan," ungkapnya.

BACA JUGA:  Polda Metro Jaya Bakal Garap Roy Suryo Lagi

Zulpan menyebut alasan mantan Menteri Pemuda dan Olahraga itu tidak ditahan lantaran adanya pertimbangan dari tim penyidik.

"Atas pertimbangan penyidik, tidak perlu dilakukan penahanan (Roy Suryo, red)," tutur perwira menengah Polri itu.

BACA JUGA:  Polda Metro Jaya Siap Periksa Roy Suryo usai Jadi Tersangka

Seperti diketahui, Roy Suryo kembali menjalani pemeriksaan sebagai tersangka kasus meme stupa Candi Borobudur pada Jumat (29/7).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya