Polri Ungkap Dugaan Bharada E Diperintah Tembak Brigadir J

Polri Ungkap Dugaan Bharada E Diperintah Tembak Brigadir J - GenPI.co
Polri Ungkap Dugaan Bharada E Diperintah Tembak Brigadir J - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Foto: Theresia Agatha/GenPI.co

GenPI.co - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memastikan akan mengungkap kasus tewasnya Brigadir J secara terang benderang ke publik.

Timsus Polri pun saat ini sedang mendalami adanya kemungkinan Bharada E diperintah untuk melakukan penembakan terhadap Brigadir J.

"Tentunya (penembakan, red) ini sedang kami kembangkan, apakah ada yang menyuruh atau atas niat dia (Bharada E, red) sendiri," kata Jenderal Sigit dalam jumpa pers di Mabes Polri, Jakarta, Kamis (4/8).

BACA JUGA:  Dicopot Dari Kadiv Propam, Ini Jabatan Baru Irjen Ferdy Sambo

Sigit mengatakan penyidikan kasus pembunuhan Brigadir J tidak akan berhenti pada tersangka Bharada E saja, tetapi Timsus Polri akan terus mengembangkan penyidikan tersebut.

Dalam kesempatan tersebut, Sigit kembali menegaskan komitmennya untuk mengungkap peristiwa pidana tersebut.

BACA JUGA:  Agus Andrianto Buka Suara soal Laporan Putri Istri Ferdy Sambo

Kepala Kepolisian Republik Indonesia itu juga menegaskan akan menindak tegas siapa pun yang terlibat dalam peristiwa kematian Brigadir J.

"Tidak akan berhenti sampai di situ dan akan terus dikembangkan sehingga semuanya menjadi jelas. Terkait siapa pun yang terlibat dalam tindak pidana tersebut, akan kami  tindak tegas," tegas dia.

BACA JUGA:  Irjen Ferdy Sambo Dikawal Pria Bertato, Lihat Nih Tampangnya

Pada Kamis malam (4/8), Sigit pun mengeluarkan surat telegram mutasi terhadap 3 orang perwira tinggi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya