Viral Fortuner Tabrak Brio: Pelaku Minta Maaf, Korban Cabut Laporan

Viral Fortuner Tabrak Brio: Pelaku Minta Maaf, Korban Cabut Laporan - GenPI.co
AW yang merupakan korban Fortuner tabrak Biro kuning mencabut laporannya terhadap GR selaku pelaku. Foto: Luthfia Miranda Putri/Antara

GenPI.co - AW yang merupakan korban Fortuner tabrak Biro kuning mencabut laporannya terhadap GR selaku pelaku.

Sebelumnya, GR melakukan aksinya di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, Minggu (12/2) pukul 02:00 WIB.

Video yang menunjukkan GR menabrakkan Fortuner ke Brio yang ditumpangi AW pun beredar secara viral di media sosial (medsos).

BACA JUGA:  Viral Aliran Sesat di Banten: Zikir Dibalik, Peziarah Harus Dijilat Anjing

AW lantas melaporkan perbuatan GR ke Polres Metro Jakarta Selatan pada 12 Februari 2023.

Adapun laporan memiliki nomor LP/B/II/2023/SPKT/POLRES METRO JAKSEL/POLDA METRO JAYA.

BACA JUGA:  Viral Sopir Fortuner Arogan Tabrak Honda Brio, Mahfud MD: Seperti Film Gangster

“Dia ada iktikad baik dan Saudara Giorgio sudah minta maaf kepada saya dan keluarga," kata AW, Jumat (17/2).

Dia menjelaskan GR juga akan mengganti kerugian, tetapi tidak menyebutkan nominalnya.

BACA JUGA:  Viral Mobil Ditabrak Singa di Taman Safari, Korban Ogah Damai

Menurut AW, GR juga sudah berjanji tidak akan mengulangi perbuatannya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya