Dugaan Setoran ke Atasan, Bripka Andry Masih Dicari Propam Polda Riau

Dugaan Setoran ke Atasan, Bripka Andry Masih Dicari Propam Polda Riau - GenPI.co
Anggota Brimob Bripka Andry yang membongkar kasus dugaan setoran ke atasan saat ini masih menjadi DPO Propam Polda Riau. (Foto: ANTARA/FB Anggoro)

GenPI.co - Anggota Brimob Bripka Andry Darma Irawan yang membongkar kasus dugaan setoran ke atasan saat ini masih menjadi DPO Propam Polda Riau.

Kabid Propam Polda Riau Kombes Pol Johanes Setiawan mengatakan pihaknya masih melakukan pencarian terhadap Bripka Andry.

“Kami sudah terbitkan DPO dan sedang emncarinya dengan cara kami,” katanya dikutip dari Antara, Kamis (15/6).

BACA JUGA:  Laporkan Setoran ke Atasan, Bripka Andry Jadi DPO Polda Riau

Johanes mengaku memang sempat menghubungi Bripka Andry. Namun yang bersangkat masih belum mau memberikan jawaban.

“Bisa komunikasi. Tetapi kadang dimatikan, ditutup. Belum mau menjawab,” tuturnya.

BACA JUGA:  Propam Polda Riau Masukkan Bripka Andry ke Daftar Pencarian Orang

Bripka Andry sebelumnya diketahui membongkar kasus dugaan setoran ke atasan melalui media sosial.

Hal itu dipicu karena dirinya mendapatkan mutasi. Setelah itu, Bripka Andry absen dari dinas. Dua kasus tersebut langsung ditangani Polda Riau.

BACA JUGA:  Polda Sulsel Periksa Bripka G yang Diduga Backing Pengedar Narkoba

Johanes mengatakan proses pemeriksaan terhadap kasus dugaan setoran ke atasan masih berproses. Ketika sudah selesai, maka akan segera disidang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya