Politikus Gerindra: Jangan Pilih Pemimpin ‘Berkosmetik’

Politikus Gerindra: Jangan Pilih Pemimpin ‘Berkosmetik’ - GenPI.co
Politisi Partai Gerindra Dedi Mulyadi mengimbau masyarakat Jawa Barat tidak memilih pemimpin “berkosmetik” pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Foto: Antara/HO/Tim Dedi Mulyadi

GenPI.co - Politisi Partai Gerindra Dedi Mulyadi mengimbau masyarakat Jawa Barat tidak memilih pemimpin “berkosmetik” pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Dedi menyebut pemimpin yang “berkosmetik” ialah yang mengedepankan pencitraan.

Mantan bupati Purwakarta tersebut meyakini masyarakat Jabar selektif memilih pemimpin.

BACA JUGA:  Desmond Mahesa Meninggal, Prabowo Subianto Kenang Jasa untuk Gerindra

"Saya yakin orang Jawa Barat itu memilih (pemimpin) pakai rasa, pakai hati," kata Dedi, Sabtu (2/7).

Dedi Mulyadi tidak memungkiri saat ini media sosial (medsos) sangat berpengaruh di tengah masyarakat.

BACA JUGA:  Partai Gerindra Cuek Sandiaga Uno Cawapres Ganjar Pranowo

Menurut Dedi, medsos bisa membuat masyarakat terlena oleh pencitraan pemimpin.

“Saya juga yakin orang Jawa Barat akan memilih pemimpin autentik dan sudah terbukti dari dahulu (selalu pilih Prabowo, red),” kata Dedi.

BACA JUGA:  Gerindra Bocorkan Kode Presiden Jokowi Dukung Prabowo Subianto Capres 2024

Dia mencontohkan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai pemimpin autentik.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya