Jusuf Kalla: Pilpres 2024, Pilih Calon Presiden yang Tidak Asal Belanja

Jusuf Kalla: Pilpres 2024, Pilih Calon Presiden yang Tidak Asal Belanja - GenPI.co
Wapres RI ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla mengajak masyarakat supaya memilih capres yang memiliki pengetahuan ekonomi paling mumpuni. (ANTARA FOTO/ARI BOWO SUCIPTO)

GenPI.co - Wapres RI ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla mengajak masyarakat supaya memilih capres yang memiliki pengetahuan ekonomi paling mumpuni.

Jusuf Kalla mengatakan laporan terakhir yang dia terima, kondisi ekspor Indonesia saat ini telah menurun.

“Kita pilih presiden yang tidak mau asal belanja. Presiden harus paham dasar-dasar ekonomi,” katanya dikutip dari Antara, Rabu (20/12).

BACA JUGA:  Alasan Jusuf Kalla Tidak Bisa Gabung Tim Pemenangan Ganjar pada Pilpres 2024

Jusuf Kalla menilai dari tiga calon presiden yang ada pada pilpres 2024 ini, hanya Anies Baswedan yang memiliki kemampuan tersebut.

“Saya yakin Cuma Anies yang mempunyai dasar yang yang kuat, tamatan ekonomi,” tuturnya.

BACA JUGA:  Jusuf Kalla Singgung soal Hukuman Akhirat Jika Aparat Negara Tidak Netral

Menurut Jusuf Kalla, mantan Gubernur DKI Jakarta itu telah teruji sosok kepemimpinan dengan kredibilitasnya. Anies Juga tidak terjerat kasus korupsi.

“Integritasnya, kemampuan berpikir logikanya bagus dan berpengalaman. Harus pilih Anies kalau kita ingin membawa bangs aini ke tempat yang lebih baik,” ujarnya.

BACA JUGA:  Sudirman Said Sebut Jusuf Kalla Tidak Masuk Timnas Amin pada Pilpres 2024

Jusuf Kalla sebelumnya menyatakan dukungan untuk pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin pada pilpres 2024.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya