KPK Panggil Kepala Badan Pangan Nasional soal Kasus Syahrul Yasin Limpo

KPK Panggil Kepala Badan Pangan Nasional soal Kasus Syahrul Yasin Limpo - GenPI.co
KPK memanggil Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo Adi untuk diperiksa terkait kasus dugaan korupsi dengan tersangka Syahrul Yasin Limpo. (Foto: ANTARA/Fianda SJofjan Rassat)

GenPI.co - Penyidik KPK memanggil Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo Adi untuk diperiksa terkait kasus dugaan korupsi yang menyeret eks Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo.

Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri mengatakan Arief Prasetyo Adi berstatus sebagai saksi dalam kasus dugaan korupsi ini.

“Penyidik menjadwalkan pemanggilan sejumlah saksi termasuk Arief Prasetyo Adi hari ini,” katanya dikutip dari Antara, Jumat (26/1).

BACA JUGA:  KPK Panggil eks Wakil Ketua DPR RI Azis Syamsuddin soal Kasus Suap dan TPPU

Selain Arief Prasetyo Adi, sejumlah saksi tersebut salah satunya dari pihak swasta atas nama Rajiv yang akan diperiksa terkait dugaan pemerasan maupun gratifikasi di Kementan.

Ali Fikri belum memberikan penjelasan secara rinci terkait materi apa saja yang didalami penyidik dalam pemeriksaan terhadap saksi-saksi itu.

BACA JUGA:  KPK: 2 ASN di Kemenhub dan BPK Jadi Tersangka Baru Kasus Suap di DJKA

Sebelumnya, penyidik KPK menahan Syahrul Yasin Limpo dan anak buahnya yakni Direktur Alat dan Mesin Pertanian Kementan Muhammad Hatta pada 13 Oktober 2023 lalu.

Penahanan keduanya ini menyusul Sekjen Kementan yakni Kasdi Subagyono yang telah lebih dulu ditahan yakni pada 11 Oktober 2023.

BACA JUGA:  KPK Periksa Sekjen Kemenhub Terkait Kasus Dugaan Suap di DJKA

Perkara ini berawal dari Syahrul Yasin Limpo saat menjabat sebagai Menteri Pertanian membuat kebijakan personal yang di antaranya berupa pungutan atau setoran dari ASN internal Kementan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya