Tak Cuma Sarapan Bareng, Jokowi dan AHY Ternyata Bahas Situasi Politik Terkini

Tak Cuma Sarapan Bareng, Jokowi dan AHY Ternyata Bahas Situasi Politik Terkini - GenPI.co
Presiden Joko Widodo bersama dengan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono di Yogyakarta, Minggu (28/1). (Foto: ANTARA/Rangga Pandu)

GenPI.co - Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana membeberkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) sarapan bersama Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di rumah makan gudeg di Yogyakarta sambil membahas isu politik pada Minggu (28/1).

"Tadi pagi pada waktu sepedaan (bersepeda), Bapak Presiden bertemu dengan Mas AHY di Alun-Alun Utara (Yogyakarta). Lanjut sama-sama ke (rumah makan) Gudeg Yu Djum di daerah Wijilan untuk sarapan," kata Ari.

Ari mengungkapkan pertemuan Jokowi dengan AHY membahas soal ringan hingga situasi politik di Tanah Air.

BACA JUGA:  Kaesang Pangarep Ingin Ajak Jokowi Kampanye Akbar Bersama PSI

"Membicarakan mulai hal-hal yang ringan-ringan sampai dengan persoalan kebangsaan dan situasi perpolitikan di tanah air," imbuh dia.

Ari menambahkan pertemuan Presiden Jokowi dengan tokoh politik adalah hal yang biasa.

BACA JUGA:  Ganjar Pranowo Mengaku Tak Tahu soal Kabar Jokowi Minta Bertemu Megawati

Apalagi perjumpaan keduanya di hari libur dalam suasana santai informal.

"Menjalin komunikasi dan silaturahmi antartokoh politik, antartokoh bangsa sangat penting. Perlu didukung, apalagi untuk kebaikan dan kemajuan bangsa. Karena persoalan bangsa tidak bisa diselesaikan sendiri, perlu semangat kolaborasi, kerja sama dan sinergi," papar dia.

BACA JUGA:  Anies Baswedan Minta Pakar Hukum Kaji Pernyataan Jokowi soal Netralitas

Menurut dia, pertemuan dan sarapan bareng itu berlangsung selama 45 menit di Gudeg Yu Djum Wijilan, Yogyakarta.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya