.webp)
GenPI.co - Direktur Eksekutif Indo Barometer, Muhammad Qodari, mengatakan pasangan Gibran Rakabumi dan Teguh Prakosa akan melenggang mulus memenangi Pilkada Solo.
"Pilkada Solo, potretnya jalan tol buat Gibran-Teguh," kata Qodari saat rilis survei berjudul "Tiga Potret Nasib Dinasti Politik di Pilkada 2020" secara daring, Senin (7/12).
BACA JUGA: Kader PDIP Korupsi , Elektabilitas Puan Maharani Tetap Kokoh
Indo Barometer melakukan survei pilkada di tiga kota, yakni Surakarta, Medan, dan Tangerang Selatan yang menjadi perhatian karena dinasti politik nasional berpartisipasi.
Pilkada Surakarta diikuti oleh Gibran sebagai calon wali kota yang notabene anak Presiden Joko Widodo, berpasangan dengan Teguh Prakosa. Lawannya, pasangan Bagyo Wahyono-Suparjo Fransiskus Xaverius.
Qodari menyebutkan secara elektabilitas Gibran-Teguh jauh lebih unggul ketimbang rivalnya, Bagyo-Suparjo sehingga diprediksi akan mulus melenggang menang.
Elektabilitas Gibran Rakabuming Raka 65,3 persen, sementara Bagyo Wahyono 4,5 persen. Kemudian, elektabilitas calon wakil wali kota, Teguh Prakosa 58,5 persen, sedangkan Suparjo Fransiskus Xaverius 1,5 persen.
"Elektabilitas pasangan calon, Gibran-Teguh (67,8 persen), sedangkan Bagyo-Suparjo (4,0 persen)," ujarnya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News