PDI-P Ragu Pecat Mensos Juliari Lantaran Dianggap Berjasa

PDI-P Ragu Pecat Mensos Juliari Lantaran Dianggap Berjasa - GenPI.co
Menteri Sosial Juliari P Batubara Tiba di Gedung KPK. (Foto: Antara/Hafidz Mubarak)

GenPI.co - DPP PDI Perjuangan telah mengeluarkan pernyataan resmi terkait dengan kasus korupsi yang yang kini menimpa salah satu kadernya.

Dalam keterangan itu, PDIP menghormati proses hukum yang tengah dijalani Juliari P Batubara atas kasus suap bansos covid-19.

BACA JUGA: Koruptor Dihukum Mati, Pakar Hukum: Ini Warning!

Selain itu, partainya juga mendukung penuh upaya pemberantasan korupsi yang dilakukan KPK dan melarang kader partainya terjebak kasus korupsi.

“Kami selalu tegaskan bahwa kekuasaan itu untuk rakyat. Partai melarang segala bentuk penyalahgunaan kekuasaan, termasuk korupsi,” ujar Sekretaris  Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto dalam pernyataannya di Jakarta, Minggu (6/12).

Dalam pernyataan tersebut, PDIP tidak menyinggung status Juliari Batubara, apakah dia dipecat dari partai atau tidak.

Pengamat komunikasi politik Gunawan Witjaksono menilai sikap PDI Perjuangan dalam merespons kader partai yang terkena korupsi sangat tidak tegas.

Terlebih, apa yang dikorupsi  kadernya ialah dana bantuan sosial covid-19, yang termasuk kasus korupsi tingkat tinggi dengan ancaman hukuman mati.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya