Sadis, Ribka Tjiptaning Bilang Vaksin Sinovac Barang Rongsokan

Sadis, Ribka Tjiptaning Bilang Vaksin Sinovac Barang Rongsokan - GenPI.co
Politikus PDIP Ribka Tjiptaning. FOTO: Antara

GenPI.co - Pernyataan Politikus PDIP Ribka Tjiptaning yang ogah disuntik vaksin covid-19 asal China, Sinovac masih menjadi pro kontra di masyarakat. 

Kini, anggota Komisi IX DPR itu malah menyebut vaksin Sinovac sebagai barang rongsokan.

BACA JUGA: Belum Jadi Kapolri, Komjen Listyo Sigit Ditegur KPK

"Kebetulan saya punya banyak teman di China, sebetulnya Sinovac ini, istilahnya barang rongsokanlah di sana. China sendiri sudah jarang pakai Sinovac sebenarnya," ujar Ribka saat rapat kerja Komisi IX DPR RI di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (13/1).

Alih-alih mengimpor barang dari China, ia jutru berharap Indonesia lebih mengutamakan vaksin dalam negeri yang sedang dibuat, yakni Vaksin Merah Putih.

"Kenapa Merah Putih tidak kita seriuskan lagi?" jelasnya.

Ribka turut menyinggung pernyataan yang menolak divaksin. Ia menjelaskan, alasan dirinya menolak divaksin tak lain karena faktor keamanan.

BACA JUGA: 1,2 Juta Tenaga Kesehatan Mulai Disuntik Vaksin Covid-19

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya