Kemenag Meradang, MUI Langsung Disemprot! Ternyata Karena ini

Kemenag Meradang, MUI Langsung Disemprot! Ternyata Karena ini - GenPI.co
Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid Sa'adi. (Foto: Dok Kemenag)

GenPI.co - Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid Sa'adi merespons tudingan MUI yang menyebut SKB 3 menteri bisa membuat siswa jadi sekuler.

Zainut membeberkan tudingan negara akan melakukan sekulerisasi adalah berlebihan.

BACA JUGA: Kemenag Bersih-Bersih Diri dari FPI, SE Maut Dikeluarkan!  

"Kurang tepat dan berlebihan," ujar Zainut dalam keterangan resmi yang diterima GenPI.co pada Senin (8/2).

Wamenag menyebut, tidak ada larangan bagi siswa dan siswi untuk mengenakan atribut keagamaan tertentu.

SKB tersebut hanya melarang jika ada pemaksaan atribut agama tertentu kepada siswa sekolah.

"Terbitnya SKB 3 menteri sudah sesuai dengan kondisi sosial masyarakat Indonesia yang beragam, plural, dan bhineka," katanya.

Zainut berharap, adanya SKB 3 menteri ini bisa menghindarkan sikap berlebihan para pengambil kebijakan dalam membuat peraturan yang mengganggu keharmonisan bangsa.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya