Testimoni Ahok di Depan Megawati Soekarnoputri, Bikin Melongo

Testimoni Ahok di Depan Megawati Soekarnoputri, Bikin Melongo - GenPI.co
Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Foto: Antara

GenPI.co - Mantan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, mengaku bersyukur bisa bergabung dengan PDI Perjuangan. Semua itu tak lepas dari peran Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri. 

Hal itu disampaikan Ahok dalam perayaan Imlek 2021 yang digelar DPP PDI Perjuangan dengan tema 'Imlekan Bareng Banteng' secara virtual, Jumat (12/2).

BACA JUGA: Gus Yaqut Kerahkan 50 Ribu Ulama, Ada Apa?

"Banyak sekali orang minta saya mundur supaya saya tidak mengganggu keharmonisan tanda kutip. Tapi Ibu Mega mengatakan saya memilih Ahok untuk maju karena dia bisa kerja dan terbukti," kata Ahok dalam menyampaikan testimoninya.

"Dan itu yang dilakukan oleh Ibu, dan bukti konkret Ibu Mega seorang negarawan. Dan PDIPtempat kita bisa bernaung untuk bisa berjuang bersama-sama untuk mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia," sambung Ahok.

Bagi Ahok, PDI Perjuangan dan sang Ketua Umum Megawati, menempatkan organisasi partai sebagai rumah bersama bagi warga negara dengan berbagai latar belakang. Dia menyatakan hal itu karena mengalaminya secara langsung.

Padahal pada masa kontestasi dulu, banyak desakan yang menginginkan dirinya mundur dari pencalonan Gubernur DKI.

"PDIP di bawah Ibu Megawati sudah membuktikan,  PDIP adalah rumah besar kaum nasionalis, dan juga memperjuangkan kepentingan anak bangsa tanpa membedakan suku, agama, ras dan antar golongan. Nah saya sendiri bukan hanya ngomong tapi ngalamin kan," tutur Ahok.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya