
GenPI.co - Vietnam dihancurkan Thailand di Piala AFF 2020, Timnas Indonesia diduga menjadi pembawa sialnya.
Timnas Vietnam dipastikan gagal mempertahankan gelar juara usai tersingkir di babak semifinal Piala AFF 2020.
Bermain di National Stadium, hasil imbang 0-0 di leg kedua, Minggu (26/12) tak cukup membuat Vietnam lolos setelah sebelumnya di leg pertama, Kamis (23/12) tertinggal 0-2 atas Thailand.
BACA JUGA: Sebut Timnas Indonesia, Media Amerika Ungkap Raja Baru di ASEAN
Kondisi ini pun menjadi petaka bagi Vietnam yang sejak awal diunggulkan sebagai tim terkuat dengan status sebagai juara bertahan di Piala AFF 2020.
Jika menilik lebih jauh ke belakang, Timnas Indonesia diduga menjadi biang keladi dari kekacauan rencana Vietnam melaju ke final.
BACA JUGA: Bertemu Thailand, 2 Pemain Timnas Indonesia Menggila di Situs AFF
Sebagaimana diketahui, Vietnam dan Thailand sejak awal diprediksi akan saling bantai di final mengingat kedua tim merupakan yang terkuat di Asia Tenggara.
Namun, prediksi tersebut langsung hancur setelah Vietnam secara tak terduga gagal merebut kemenangan dari Timnas Indonesia di fase grup.
BACA JUGA: Vietnam Tak Berkutik, Thailand Tantang Timnas Indonesia di Final
Skuad Garuda berhasil menahan imbang 0-0 atas Vietnam. Setelah itu, Timnas Indonesia pun berhasil menang telak atas Malaysia di laga terakhir grup sehingga menjadi pemuncak klasemen.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News