Liga 1 Belum Dimulai, Persib Bandung Ditinggal Striker Tajam

Liga 1 Belum Dimulai, Persib Bandung Ditinggal Striker Tajam - GenPI.co
Ajang Liga 1 2022/23 belum juga dimulai, klub Persib Bandung dikabarkan sudah ditinggal oleh striker tajam miliknya. (foto: PERSIB.co.id/Barly Isham)

GenPI.co - Ajang Liga 1 2022/23 belum juga dimulai, klub Persib Bandung dikabarkan sudah ditinggal oleh striker tajam miliknya.

Striker tajam Persib Bandung itu adalah Ciro Alves, yang dipastikan harus menepi sementara karena cedera saat laga kontra Persebaya Surabaya pada Piala Presiden 2022.

Kala itu, kedua tim saling bertemu satu sama lain pada pertandingan kedua grup C Piala Presiden 2022, Jumat (17/6).

BACA JUGA:  Laga Persib vs Persebaya Memakan Korban, PSTI: Panitia Tak Siap!

Bermain di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Persib kala itu berhasil menang dengan skor cukup telak 3-1.

Ketiga gol Persib semuanya dicetak oleh Victor Igbonefo (25'), Nick Kuipers (35') dan Ciro Alves (90+2'). Sedangkan satu gol Persebaya dicetak oleh Leo Lelis (17').

BACA JUGA:  Video Mengerikan Bobotoh Persib Bandung, PSSI Turun Tangan

Namun sayang, kemenangan telak itu membuat Persib merugi karena harus kehilangan Ciro Alves untuk sementara lantaran cedera patah tulang di bagian bahu yang dialaminya.

Hal tersebut dikonfirmasi secara langsung oleh Dokter tim Persib dr. Alvin Wiharja. Sp.K.O, Minggu (19/6).

BACA JUGA:  2 Suporter Persib Tewas Mengenaskan, Menpora Turun Tangan

"Setelah laga melawan Persebaya lalu memang ada beberapa pemain yang menjalani rehabilitasi bersama tim medis. Salah satunya Ciro Alves. Dia mengalami cedera bahu, yaitu patah tulang kecil atau minor di bahu sebelah kiri," katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya