Manfaat Olahraga untuk Tumbuh Kembang Anak, Bisa Bangun Karakter!

Manfaat Olahraga untuk Tumbuh Kembang Anak, Bisa Bangun Karakter! - GenPI.co
Manfaat Olahraga untuk Tumbuh Kembang Anak, Bisa Bangun Karakter! - Foto: dok. GenPI.co

GenPI.co - Olahraga memiliki segudang manfaat untuk tubuh, termasuk dalam masa tumbuh kembang anak.

Deputi Bidang Pembudayaan Olahraga di Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Raden Isnanta mengatakan olahraga mampu membantu pengembangan karakter sosial dan keterampilan anak.

Raden mengatakan melalui olahraga, anak bisa bertukar keterampilan, pengetahuan dan menjalin komunikasi dan interaksi sosial yang positif.

BACA JUGA:  Turunkan Tekanan Darah, 3 Olahraga Ini Cocok Buat Penderita Hipertensi

“Selain itu, olahraga seperti sepak bola, bisa memperkuat kerja sama, empati, persaudaraan dalam membangun tim dan menjaga nilai-nilai baik di olahraga itu sendiri," ujarnya dilansir dari Antara, Kamis (13/10).

Hal yang sama juga disampaikan Widyaprada Ahli Madya Direktorat Sekolah Dasar di Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) RI Minhajul Ngabidin.

BACA JUGA:  Olahraga Rutin Bisa Bikin Bahagia di Masa Tua, Ini Penjelasannya

Minjahul mengatakan anak-anak Indonesia memiliki semangat dan kegemaran yang berbeda-beda, baik di bidang akademis maupun non-akademis.

"Pengembangan minat dan bakat anak baik di bidang akademis maupun non-akademis harus terus mendapat dukungan penuh, sehingga inner strength anak dapat berkembang optimal," kata Minhajul.

BACA JUGA:  Ini 5 Olahraga yang Cocok untuk Lansia, Sudah Tahu?

Oleh sebab itu, pemerintah melalui Kemendikbudristek juga terus mendorong berkembangnya semua potensi peserta didik untuk menumbuhkan karakter kuat, demi mewujudkan profil "Pelajar Pancasila", yang diinisiasi melalui kebijakan Merdeka Belajar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya