Pantau Langsung Stadion Manahan Solo, Erick Thohir: Alhamdulillah

Pantau Langsung Stadion Manahan Solo, Erick Thohir: Alhamdulillah - GenPI.co
Ketua Umum PSSI Erick Thohir merasa yakin bila Stadion Manahan di Solo telah siap untuk ajang Piala Dunia U-20 2023. (foto: Kemenpora)

GenPI.co - Ketua Umum PSSI Erick Thohir merasa yakin bila Stadion Manahan di Solo telah siap untuk ajang Piala Dunia U-20 2023.

Hal tersebut diungkapkan oleh Erick Thohir setelah dirinya memantau langsung ke Stadion Manahan bersama Menpora Zainudin Amali dan Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka.

"Alhamdulillah, kalau dilihat Stadion Manahan Solo sangat siap menyelenggarakan Piala Dunia U-20," kata Erick Thohir, Mminggu (12/3).

BACA JUGA:  Bela Erick Thohir, Guru Besar Olahraga UNM Dukung Pembatasan Naturalisasi

Selain Menpora dan Wali Kota Solo, Erick Thohir juga ditemani oleh Direktur Prasarana Strategis Ditjen Cipta Karya Kemen PUPR Essy Asiah, Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha dan jajaran panitia Indonesia FIFA U-20 World Cup Organizing Committee (INAFOC).

Erick Thohir mengatakan bila pihaknya sebelumnya telah memantau secara langsung beberapa venue yang berada di Sumatera Selatan dan Bandung.

BACA JUGA:  Erick Thohir Beri Angin Segar, Naturalisasi Timnas U-20 Lanjut Terus

Kemudian pada Minggu (12/3) pihaknya berada di Stadion Manahan Solo dan kemudian akan dilanjutkan ke Bali.

Menurut Erick, Solo sangat penting untuk keseluruhan turnamen karena Stadion Manahan nantinya digunakan sebagai venue laga final sekaligus penutupan penyelenggaraan kejuaraan Piala Dunia U-20.

BACA JUGA:  Jelang Piala Dunia U-20 2023, Erick Thohir Pantau Palembang dan Bandung

"Solo sangat siap. Tinggal hal-hal kecil saja yang harus dijaga. Salah satunya mengenai sponsor. Jangan ada sponsor dari FIFA yang bertabrakan dengan kegiatan di sekitar stadion," katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya