SUCCESS STORY

Kisah Hella Ayu Sukses Ekspansi Restoran Seafood saat Pandemi

Kisah Hella Ayu Sukses Ekspansi Restoran Seafood saat Pandemi - GenPI.co
Hella Ayu (foto: Facebook Hella Ayu Setyanida)

Dia pun mengemukakan tujuan membuka usaha di Semarang di masa pandemi.

“Sebagai ikhtiar kami untuk memulai startup kuliner lobster,” jelasnya.

Dengan konsep startup, terbukti Afterbreak yang mengunggulkan hidangan lobster tersebut mampu bertahan bahkan bangkit dari pandemi covid-19 yang banyak menghantam usaha kuliner.

BACA JUGA:  Suka Fesyen, Ojan dan Rekan Buka Clothing Line, Omzetnya Jutaan

Didukung dengan memboyong usahanya ke ranah digital untuk promosi pemasaran, Afterbreak yang dulunya hanya sebuah kedai di pinggir sawah di Kendal, kini sudah merintis gerai kedua di pusat kota Semarang.

Hella juga berharap makin banyak masyarakat Indonesia yang bisa menikmati lobster, di mana pun mereka berada.

BACA JUGA:  Wanita Gigih Ini Sukses Bisnis Cilok, Omzetnya Luar Biasa

“Karena Indonesia ini pusatnya lobster sebagai penghasil komoditi lobster terbesar di dunia, tapi harganya mahal dan malah banyak masyarakat yang enggak mampu membelinya," ungkap Hella.

Dengan model bisnis startup, Afterbreak bisa menyajikan menu lobster dengan harga di kisaran mulai dari Rp 100 ribuan.
Adapun menu andalannya, lobster saus padang yang dibanderol seharga Rp175.000.

BACA JUGA:  Dapat Modal dari BRI, Kini Omzet Bisnis Zetria Rp 200 Juta/Bulan

Selain menu itu, ada juga menu rajungan asam manis, rajungan mini goreng tepung, lobster lada hitam.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya