Elisa Bisnis Hampers, Sempat Ditolak Toko, Kini Omzetnya Manis

Elisa Bisnis Hampers, Sempat Ditolak Toko, Kini Omzetnya Manis - GenPI.co
Kamu yang ingin menjalankan bisnis hampers layak mencontoh kegigihan Elisa Mega Oktavia. Foto: Dok Pri

GenPI.co - Kamu yang ingin menjalankan bisnis hampers layak mencontoh kegigihan Elisa Mega Oktavia.

Kerja kerasnya saat menjalankan usaha yang diberi nama Kotak Kosong patut diacungi jempol.

Dia memulai semuanya dari nol pada 2016. Elisa sempat berpromosi ke toko-toko, tetapi sering ditolak.

BACA JUGA:  Kisah Sukses Andreas Lamhot dan Teman-teman Jadi Wedding Organizer

Dia pernah menitipkan produknya ke beberapa toko. Namun, tidak semua toko bisa menampung.

“Dari sepuluh toko, cuma satu yang mau nampung kotak kami," kata Elisa kepada GenPI.co Jatim, Rabu (31/8).

BACA JUGA:  Kisah Sukses Toko Barokah, Dapat Jutaan Rupiah Lewat Berdagang Kurma

Dia pun menekuni bisnis online dengan beralih ke media sosial (medsos).

Saat itu, Elisa menilai belum banyak pebisnis hampers yang memanfaatkan medsos.

BACA JUGA:  Kisah Sukses Boby Bisnis Anggrek, Cuan Puluhan Juta dan Bisa Lunasi Utang

"Ada peluang jualan di Instagram karena dulu masih jarang banget yang jual kotak hampers di online," jelas Elisa.


Artikel ini sudah tayang di Kisah Sukses, Pengusaha Muda Surabaya Hasilkan Belasan Juta dari Hampers

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya