Ini 3 Kuliner Kalimantan Timur yang Harus Kamu Icip

Ini 3 Kuliner Kalimantan Timur yang Harus Kamu Icip - GenPI.co
Sambal raja yang merupakan salah satu makanan khas kuliner Kalimantan Timur. (Sumber foto: Resep masakan nusantara)

2. Bubur Pedas

Sepintas, bubur ini mirip dengan bubur ayam biasanya. Namun yang membuatnya beda karena dipadukan dengan ikan teri dan kacang goreng.  Selain itu, bubur ini menggunakan campuran rempah-rempah seperti jintan, ketumbar, lada hitam, lengkuas, dan cabe. Tak heran jika rasanya pedas.

3. Ayam Cincane

Kuliner ini berbahan dasar ayam kampung yang diberi bumbu rempah seperti jahe, lengkuas, kemiri dan lainnya. Setelah itu ayam ini dibakar menggunakan bara api atau digoreng dengan minyak panas. 

Baca juga:

Ini 4 Kuliner Solo Favorit Jokowi di #JKWKULINER

Bersiap, Pesta Kuliner Joglosemar Bakal Digelar di Jakarta

Sebelum disantap, ayam diberikan perasan jeruk untuk penambah rasa segar. Nikmati dengan nasi putih hangat. Dulunya makanan ini hanya dihidangkan saat ada acara penting seperti pesta pernikahan atau kelahiran.

Namun sekarang dapat dijumpai di sejumlah warung di Kalimantan Timur. Bagaimana, tertarik buat mencoba? Yuk, saatnya lidahmu berkenalan dengan sejumlah kuliner Kalimantan Timur saat traveling kesana.

Jangan sampai ketinggalan! Kamu sudah lihat video ini ?

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya