Buya Yahya: Awas Tertipu Modus Dukun Berkedok Ustaz

Buya Yahya: Awas Tertipu Modus Dukun Berkedok Ustaz - GenPI.co
Buya Yahya: Awas Tertipu Modus Dukun Berkedok Ustaz - Penceramah Kondang Buya Yahya (Foto: Tangkapan Layar Al-Bahjah TV)

"Misalnya, dia nangis mungkin karena punya masalah. Nah ini bedanya, kalau seorang ustaz dia jiwanya pendidik, beda dengan dukun. Kalau ustaz melihat tandanya karena ada basah di ujung mata orang tersebut, berarti baru nangis sehingga berkata, ya sabar enggak apa-apa. Iya bagaimana enggak tahu, kan matamu basah," tutur Buya Yahya.

"Namun, kalau ilmu perdukunan, dia jadikan alasan, dia akan berkata kamu punya masalah ya, nah itu bedanya, biar dianggap kalau dia itu melihat hal gaib. Makanya hati-hati ada dukun nyamar jadi kiai," sambungnya.

Menurut, Buya Yahya mengaku sedih, karena ilmu perdukunan kadang menganggap karamah yang dimiliki para Wali Allah dibikin mainan.

BACA JUGA:  3 Zodiak Paling Ambisius, Mereka Ingin Selalu Sempurna

"Itulah permainan wali-wali palsu, padahal itu dunia perdukunan akhirnya dipakai," jelas Buya Yahya.

Buya Yahya pun lantas mengingatkan, bahwa ilmu yang dimiliki para Wali Allah dengan khasafnya tidak semacam itu.

BACA JUGA:  Kajian Gus Baha: Seorang Pemuda Ingin Masuk Islam Tapi Izin Zina

"Ada pemberian dari Allah tidak seperti orang punya teropong bisa melihat suatu waktu, tidak. Karena sebuah hajat untuk dakwahnya untuk kebenaran tiba-tiba muncul (penerawangan), bukan seperti ini ya," kata Buya Yahya.(*)

Heboh..! Coba simak video ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya