Ini Model Baju Muslim Pria yang Banyak Dicari di Tanah Abang

30 Agustus 2022 17:10

GenPI.co - Karyawan Toko Muslimadani Azib Al Farizi mengungkapkan model baju muslim pria yang paling banyak dicari pengunjung di Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Seperti diketahui, Tanah Abang merupakan pusat perbelanjaan yang menyediakan berbagai macam pakaian, termasuk busana muslim pria.

Terkait model, Azib menyebut baju muslim pria kasual paling banyak dicari masyarakat.

BACA JUGA:  Bisnis Baju Monomolly, Modal Rp 2 Juta, Laris di Luar Negeri

Sebab, model baju tersebut tidak hanya dipakai untuk ibadah saja.

"Baju itu juga bisa dipakai sehari-hari, kondangan, atau bekerja ke kantor," ucap dia di Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (29/8).

BACA JUGA:  Baju Putri Candrawathi Berbeda dari 4 Tersangka Lain, Ini Komentar Polri

Selain kasual, model baju muslim pria dengan bagian bawah melingkar juga masih diminati.

Azib menyebut model baju muslim lama juga masih laris.

BACA JUGA:  Bagaimana Cara Tepat Mencuci Baju Hasil Thrifting?

"Baju muslim lama yang ada ciri khas bordir di sekitar kerahnya juga masih banyak dibeli," ujarnya.

Menurut dia, model baju muslim lama akan tetap eksis jika dipadukan dengan unsur kekinian, seperti motif.

"Ya, pokoknya tinggal mengikuti tren perkembangan zaman saja," kata Azib. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co