Erick Thohir Positif Covid-19, Begini Kondisinya Sekarang

02 Maret 2022 08:04

GenPI.co - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir positif covid-19 setelah dibuktikan melalui tes.

Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga membenarkan informasi tersebut. Namun, kondisi Erick Thohir terbilang sehat lantaran gejalanya tidak berat.

Arya Sinulingga mengatakan meski terjangkit covid-19, Erick Thohir masih bekerja secara daring (online) sembari melakukan isolasi mandiri (isoman).

BACA JUGA:  Pengamat Desak Erick Thohir Rombak Manajemen Krakatau Steel

"Jadi benar Bapak Menteri BUMN Erick Thohir positif," kata Arya dalam keterangannya, Senin (1/3), malam.

Arya Sinulingga menuturkan sejak terjangkit covid-19, Erick Thohir masih menjalankan tugasnya sebagai Menteri BUMN.

BACA JUGA:  Erick Thohir Bisa Jadi Kuda Hitam di Pilpres 2024, AHY Lewat

Bahkan, beberapa acara penting hingga rapat paripurna dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) tetap dijalankan meski secara virtual.

"Beberapa meeting dilakukan secara online atau virtual conference dan juga sempat rapat paripurna secara virtual dengan Bapak Presiden RI Joko Widodo," ujarnya.

BACA JUGA:  Erick Thohir Kuda Hitam di Pilpres 2024, Manuvernya Cadas

Arya Sinulingga memastikan kondisi Erick Thohir sangat stabil sehingga sejumlah pekerjaan strategis sebagai Menteri BUMN masih bisa ditangani.

Saat ini, Arya Sinulingga terus melakukan koordinasi dengan Erick Thohir untuk memastikan tugas di Kementerian BUMN bisa tetap terlaksana dengan baik.

"Tadi malam saya juga baru berkoordinasi dengan Bapak Menteri BUMN terkait beberapa pekerjaan yang perlu saya kerjakan dan koordinasikan dengan beliau," ucapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ranto Rajagukguk

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co