Seorang Pria Berjalan Seperti Monyet, Alasannya Bikin Tercengang

29 Juni 2020 19:45

GenPI.co - Apa yang terlintas di benakmu jika melihat seorang yang berjalan seperti monyet? Bisa jadi kamu menganggapnya gila.

Namun pikiran itu dijamin lenyap setelah melihat seorang pria asal China yang rutin memraktikan gerakan aneh tersebut tiap hari. Hal itu ternyata membuatnya tidak pernah sakit selama 30 tahun terakhir.

BACA JUGA: Kambing Dajal di Sumedang Terkenal Sampai ke Inggris

Pria China itu bernama Chen Haigang yang berusia 50 tahun. Ia  mengatakan bahwa latihan rutin yang unik tersebut membantunya meregangkan ototnya sepenuhnya dan merasa segar. 

Dia juga mengklaim bahwa dia tidak pernah pergi ke rumah sakit sejak melakukan latihan itu setiap hati.

Sebuah video yang dipulikasi oleh Dailymail menunjukkan bagaimana Hagiang melakukan latihan berjalan dengan monyet. 

Ia benar-benar  meniru gerakan hewan dengan berjongkok dan berjalan dengan tangan dan kakinya.

Haigang juga dengan tangkasnya berguling di tanah, hingga naik pohon tanpa kesulitan. Sementara orang yang lewat di dekatnya melihat dengan terpana.

BACA JUGA: Temukan 2 Bongkah Pemata Raksasa, Pria ini Kaya Mendadak

Kepada Pear Video ia bercerita, kebiasaannya itu bermula ketika ia mengunjungi kabun binatang dan melihat monyet di situ. 

Ia meniru gerakan monyet dan menjadi ahli setelahnya. Latihan itu juga memberinya bonus berupa tubuh yang bugar. Unik yah!(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co