GenPI.co - Tidak jarang pertengkaran dan konflik terjadi ketika sepasang kekasih tengah menanti hari pernikahan.
Hal ini biasanya terjadi karena ada perbedaan pendapat dengan pasangan atau pun keluarga kedua belah pihak.
BACA JUGA: Ini Daftar Masalah yang Kerap Datang Menjelang Pernikahan
Ditambah lagi dengan kelimpungan mengurus hal-hal kecil mengenai resepsi dan akad nikah rasanya membuat Anda dan pasangan menjadi lebih sensitif dan mudah memperdebatkan apa saja.
Tenang, pertengkaran menjelang pernikahan dapat Anda hindari dengan cara-cara berikut.
1. Selalu terbuka dengan pasangan
Kunci agar tidak sering bertengkar menjelang pernikahan adalah terbuka dengan pasangan apapun itu masalahnya.
Apalagi, terkait keuangan. Masalah keuangan sering kali menjadi pemicu pertengkaran menjelang pernikahan.
Bahkan isu ini mungkin akan tetap menjadi masalah yang Anda dan pasangan perdebatkan setelah menikah.
2. Pilih solusi yang sama-sama menguntungkan
Selain masalah finansial, merencanakan hal-hal kecil seperti konsep resepsi, katering, hingga berapa banyak tamu yang akan diundang dapat menimbulkan pertengkaran menjelang pernikahan.
Belum lagi jika keluarga dari pihak pasangan juga memiliki permintaan-permintaan khusus.
3. Diskusikan dengan tenang
Jika Anda mulai merasa kesulitan mengendalikan emosi dan konflik berpotensi terjadi, Anda dapat mencoba menenangkan diri terlebih dahulu.
BACA JUGA: Wajarkah Jika Ragu dengan Pasangan Sebelum Menikah?
Hindari berbicara dengan nada tinggi karena hal ini justru dapat memancing emosi pasangan. (Hellosehat)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News