GenPI.co - Teknik oil pulling atau berkumur dengan minyak kelapa adalah cara unik dan telah dipercaya turun-temurun oleh banyak kalangan membantu memutihkan gigi secara alami.
Beberapa orang mengklaim gigi putih dan cerah kembali setelah penggunaan secara teratur.
Walaupun, hasilnya tidak seefektif bleaching gigi dengan alat khusus atau melalui perawatan di dokter gigi.
Minyak kelapa juga mengandung senyawa asam laurat yang akan membasmi plak dan bakteri penyebab gigi kuning.
Sebuah studi dalam International Journal of Health Sciences juga menunjukkan manfaat minyak kelapa yang efektif untuk membantu meningkatkan kesehatan gigi dan gusi, serta membantu bau mulut tetap segar.
Bahan-bahan:
1 sdm minyak kelapa
Cara menggunakan:
Pagi hari sebelum kamu menggosok gigi, ambil 1 sendok makan minyak kelapa atau sebanyak yang kamu butuhkan.
Kemudian, kamu bisa berkumur dengan minyak kelapa hingga menjangkau seluruh rongga mulut, termasuk sela-sela gigi dan lidah.
Berkumurlah secara perlahan selama 10 hingga 15 menit, kemudian buang sisa minyak kelapa hasil berkumur.
Bilas rongga mulut dengan air hingga sisa minyak hilang. Sisanya, lanjutkan rutinitas menggosok gigi seperti biasa. (hellosehat)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News