Sering Dikonsumsi Saat Diet, Ternyata 5 Makanan Ini Bikin Gemuk!

17 Januari 2021 19:50

GenPI.co - Ada beberapa jenis makanan yang sering dikonsumsi oleh orang yang sedang diet, seperti salad, jus dan roti.

Namun, tahukah kamu, bahwa beberapa makanan yang sering dikonsumsi oleh orang yang sedang diet ternyata bisa membuat tubuh menjadi gemuk.

BACA JUGA: Mengonsumsi Kacang saat Diet, Manfaatnya Luar Biasa!

Maka dari itu, kamu harus lebih hati-hati dan teliti memilih asupan ketika sedang diet.

Berikut 5 makanan diet yang justru bisa membuat tubuh menjadi gemuk.

1. Roti dengan ragi 

Banyak orang yang sedang diet menghindari nasi dan menggantinya dengan roti. Namun, jangan mengonsumsi roti yang mengandung banyak ragi, karena bisa membuat pencernaan bermasalah. 

Selain itu, kalori yang ada di dalam roti dengan ragi juga mirip seperti nasi. 

2. Smoothies dan jus dengan gula

Saat diet, kamu mungkin akan rutin mengonsumsi smoothies dan jus dari buah. Namun, jangan menambahkan gula atau pemanis apa pun kedalam minuman tersebut, karena bisa menambah jumlah kalori di dalamnya. 

Kamu bisa mengganti gula atau susu kental manis dengan madu atau pemanis alami lainnya yang lebih aman.

3. Salad buah dengan susu kental manis dan keju

Salad buah merupakan menu yang sehat dan sering dikonsumsi oleh orang yang sedang diet. 

Namun, berbeda halnya jika salad buah yang kamu konsumsi diberi tambahan susu kental manis dan keju.

Topping tersebut justru bisa membuat tubuhmu lebih gemuk, karena mengandung kalori yang tinggi.

4. Salad sayur dengan mayones

Sama seperti salad buah, menambahkan topping mayones ke salad sayur juga bisa mengurangi khasiatnya untuk menurunkan berat badan.

Sebab, mayones mengandung kalori yang tinggi serta lemak tak jenuh yang bisa membuat berat badan lebih sulit turun. 

BACA JUGA: Cobain Menu Diet Mentimun, Dijamin BB Turun Banyak dalam Seminggu

5. Camilan dengan pemanis buatan

Kacang-kacangan merupakan camilan yang sehat untuk orang yang sedang diet.

Namun, jangan menambahkan perasa atau pemanis buatan, karena bisa menambah kalori dan justru membuat berat badanmu semakin naik. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Yasserina Rawie
diet   makanan   gemuk   camilan   jus   pemanis   kalori   berat badan  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co