Ucapan Ferdinand Keras Seret Novel Baswedan, Isinya Mengejutkan

01 Juni 2021 17:17

GenPI.co - Mantan politisi Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean mendesak KPK untuk segera mengusut tuntas dugaan rasuah yang terjadi di Pemprov DKI Jakarta.

Menurut dia, dengan tidak adanya Novel Baswedan, KPK akan makin baik dan kuat memberantas korupsi.

"Saya mendukung dan mendesak KPK untuk membuktikan diri tanpa Novel Baswedan, dkk jauh lebih kuat," ujar Ferdinand di YouTube-nya, yang dikonfirmasi GenPI.co, Selasa (1/6/2021).

BACA JUGA:  Pernyataan Firli Tegas Soal Novel Baswedan, Begitu Aja Kok Repot

Ferdinand menjelaskan, pegawai KPK saat ini akan beralih status menjadi aparatur sipil negara (ASN).

Dengan demikian, dia berharap kepada KPK yang baru agar semakin sigap dalam menangani korupsi, khususnya di DKI Jakarta.

BACA JUGA:  Komentar Ferdinand Telak, Novel Baswedan Disebut Lakukan Hal Ini

Sebab, Ferdinand menduga bahwa masih banyak penyalahgunaan anggaran daerah (APBD) DKI Jakarta.

"Saya harap KPK agar segera mengusut tuntas APBD DKI Jakarta yang diduga menyalahgunakan anggaran, seperti DP 0 Persen, Formula E, dan kelebihan bayar," tuturnya.

BACA JUGA:  Ucapan Ferdinand Hutahean Ngeri, Novel Baswedan Dkk Jangan Ngatur

Sebagai informasi tambahan, KPK diketahui telah melantik 1.271 pegawai mereka menjadi ASN hari ini. Pelantikan itu kabarnya digelar di Gedung Merah Putih KPK, pukul 14.00 WIB tadi.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co