KIB Gaspol, Bakal Deklarasikan Capres Tahun Ini

25 Juni 2022 14:10

GenPI.co - Koalisi Indonesia Bersatu atau KIB bakal mendeklarasikan capres pada tahun ini karena menapatkan momentum yang sangat tepat.

Hal itu diungkapkan Ketua DPP PPP Syarifah Amelia, Jumat (25/6). 

"Harapan kami tidak lewat dari tahun ini," ucap dia di Studio MPO Cikajang, Jakarta Selatan.

BACA JUGA:  KIB Sudah Dapat Restu Jokowi, Kata Ujang Komarudin

Meskipun demikian, Syarifah menerangkan KIB juga tak ingin terburu-buru mendeklarasikan capres.

Sebab menurut dia, KIB juga harus melihat situasi berdasarkan soliditas internal.

BACA JUGA:  Arsul Sani: KIB Bisa Usung Tokoh dari Luar Partai atau Eks Polisi

"Artinya, ketika capres dideklarasikan, kami menginginkan soliditas seluruh kader di akar rumput mendukung hal yang sama," ungkapnya.

Selain itu, Syarifah berharap kekuatan KIB merupakan konversi langsung dari suara partai ke suara capres yang akan diusung. 

BACA JUGA:  Alasan KIB Tak Bisa Pinang Ganjar, Arsul Sani Ungkap Hal ini

"Dengan demikian, yang paling utama bukan memastikan siapa calonnya, melainkan kader dari tingkat ranting sampai pusat siap dengan keputusan tersebut," tuturnya.

Syarifah menambahkan pengusungan capres bukan merupakan proses komunikasi satu arah, melainkan bolak-balik.

"Dari kami menawarkan calon, kemudian mereka memberikan aspirasi balik, kriteria, dan sebagainya," ujar dia.

Oleh karena itu, Syarifah menyatakan pengusungan capres dari KIB nantinya tentunya juga harus sesuai kriteria dari kader PPP. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co