PDIP Solo Memanas, Nasib Gibran bin Jokowi di Tangan Megawati

13 Januari 2020 15:30

GenPI.co - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto menyebutkan, putra Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming punya modal tersendiri yang bisa dipertimbangkan untuk maju di Pilkada Solo 2020.

Menurut Hasto, dalam menentukan calon kepala daerah yang akan diusung, PDIP memang harus melalui proses penjaringan, pemetaan politik dari dalam yang didasarkan pada ketentuan sudah menjadi kader selama tiga tahun.

BACA JUGA: Kabar Gembira Honorer K2 yang Lulus PPPK, Ini Besaran Gajinya

Tetapi, parpol juga melakukan pemetaan politik dengan memperhatikan sosok calon seperti apa yang diharapkan oleh rakyat untuk menjadi kepala daerah.

"Dan Ketua umum, Ibu Megawati Soekarnoputri memiliki hak dalam menetapkan siapa pimpinan daerah yang diusung sebagai calon kepala daerah, karena ini berkaitan dengan agenda strategis partai," tegasnya.

BACA JUGA: 5 Fakta Polisi Pahlawan di Inggris, Ternyata Keturunan Betawi

Hasto pun menuturkan, bahwa Gibran juga punya kepedulian yang besar dan tentu saja partai membuka ruang itu. 

"Apalagi banyak pemimpin muda dari PDIP yang berhasil," jelas Hasto, usai Rapat Kerja Nasional I PDIP ditutup di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (13/1).

BACA JUGA: PDIP Solo Memanas, Gibran Belum Diputuskan Jadi Calon Wali Kota

Sementara itu, Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri dalam arahan tertutup pada penutupan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) I sempat menyinggung membuka peluang bagi anak muda.

"Ibu dalam pengarahannya juga menegaskan partai membuka diri terhadap anak muda Indonesia untuk bersama dengan partai," kata Hasto.

BACA JUGA: Ramalan Wirang: Bencana Besar Datang, Berentetan Letusan Gunung

Sedangkan situasi di Solo juga masih memanas, terakhir, ratusan simpatisan PDIP yang menamakan dirinya Banteng Solo Tengah Bersatu menggelar aksi damai di depan Kantor DPC PDIP Kota Solo, Kamis (19/12). 

Mereka menyatakan dukungannya untuk pasangan Achmad Purnomo-Teguh Prakosa dalam Pilkada Solo 2020.

BACA JUGA: Setelah Gerhana Bulan, Mbah Mijan: Bencana Besar Bakal Terjadi

"Ini bentuk aspirasi kami. Kami memilih Pak Purnomo karena sudah berpengalaman sebagai incumbent," ujar koordinator Banteng Solo Tengah Bersatu, Bambang Kede.

Bambang mengatakan, mendukung Purnomo-Teguh, namun mereka tetap menunggu hasil rekomendasi DPP PDIP. Bambang akan bersikap tetap tegak lurus partai.

BACA JUGA: KPK Tak Bisa Geledah Kantor DPP PDIP, Ini Kata Pakar Hukum...

Saat ini ada dua bakal calon Wali Kota Solo dari PDIP yang menunggu rekomendasi dari DPP. 

Selain Achmad Purnomo yang saat ini masih menjabat sebagai wakil wali kota juga ada Gibran Rakabuming Raka yang mendaftar melalui DPD PDIP Jawa Tengah. 

BACA JUGA: Jika Pria Katakan Ini, Dijamin Bikin Wanita Meleleh Tak Karuan

Lantas akankah ada kemungkinan memasangkan Gibran dengan Achmad Purnomo sebagai calon yang disepakati oleh DPC PDIP Solo, Hasto tak menampiknya. 

Menurut Hasto, pembahasan masih terus dilakukan oleh Megawati.

BACA JUGA: Skandal Asmara Pramugari Garuda, Polisi Batal Garap Si Cantik Ini

"Itu adalah kewenangan ibu Megawati Soekarnoputri akan disampaikan pada momentum yang tepat," pungkas Hasto.(*)


 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co