Ini SBY vs Moeldoko, Bukan Pertarungan AHY!

26 Februari 2021 16:20

GenPI.co - Kisruh Partai Demokrat membuat analisis para pengamat bermunculan. Arahnya sangat jelas. Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat memberi pesan bahwa in iSBY vs Moeldoko, bukan pertarungan AHY.

Video berdurasi 30 menitan yang dibuat SBY itu memang memberi pesan jelas. Ada tuduhan keras. Bahkan SBY sampai menyebut nama Moeldoko.

BACA JUGA: Neptu Weton Jodoh Ini Berkahnya Nggak Main-main, Cadas Banget!

Di video itu SBY bahkan tegas menyebut ini tanpa sepengetahuan Presiden Jokowi. Moeldoko merespons. Dia tidak terima dengan tuduhan tersebut.

Permintaannya clear. Dia meminta siapa pun jangan menekan-nekan dirinya. “Sentimen negatif publik kepada AHY (Agus Harimurti Yudhoyono, Red) merupakan pukulan telak,” ujar Direktur Riset Indonesian Presidential Studies (IPS), Arman Salam, Jumat (25/2).

BACA JUGA: Nasib Mujur 3 Shio Ini Ampun-ampunan, Mereka Nggak Ada Lawan

Pukulan telak ini dinilai bukan saja dari eksternal partai democrat. Namun banyak tokoh tokoh PD yang juga membuka suara.

AHY pun tersudut. Legitimasi AHY terganggu. Ini yang dinilai memicu kegeraman SBY.. Semua kegundahannya pun disampaikan lewat video. 

BACA JUGA: Tolong Hindari Pasangan Weton Ini, Hidup Bisa Ambyar!

Dan pesan SBY dianggap sangat jelas. Apalagi semua disampaikan sangat terstuktur. Gesture tubuhnya pun terlihat sangat yakin.

“SBY ingin menyampaikan kepada publik kalau apa yang disampaikan AHY benar. Ini juga signal kepada Moeldoko. Kalau kamu mau ambil PD, aku lawanmu, bukan AHY,” tambahnya. 

BACA JUGA: 4 Zodiak Dompetnya Bakal Tipis Terus, Mohon Bersabar!

Tapi Moeldoko juga tak kalah angin. Pernyataan kalau aku mau, bisa saja lawan kamu dan aku akan menang, sangat bersayap.

“Siapa pun bisa menang tergantung dari strategi pertarungan. Siapa cepat dia dapat. Siapa tepat dia menang,” ucapnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Agus Purwanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co