Sup Senerek Khas Magelang Cocok Buat Sarapan, Ini Resepnya!

15 Februari 2021 06:20

GenPI.co - Sup senerek khas Magelang merupakan makanan tradisional yang cocok untuk dijadikan santapan saat sarapan.

Makanan ini cukup umum dikenal dengan sup kacang merah daging sapi. 

BACA JUGA: Mau Bikin Lumpia Rebung Khas Semarang, Nih Resepnya!

Penasaran bagaimana cara membuatnya? Berikut resep sup senerek khas Magelang.

Bahan:

500 gram iga sapi

250 gram sandung lamur, potong-potong

bayam rebus secukupnya

500 gram kacang merah, rendam semalam

2 buah wortel, potong-potong

2 buah kentang, potong dadu

Bahan bumbu utuh:

4 batang seledri, potong-potong

2 batang daun bawang, potong-potong

1 sendok teh pala bubuk

1 sendok teh lada bubuk

1 sendok teh gula pasir

Garam secukupnya

Bahan untuk bumbu cincang:

5 siung bawang putih

12 siung bawang merah

Cara membuat:

1. Rebus daging iga dan sandung lamur sapi hingga matang. Lalu buang air rebusannya.

2. Rebus air lagi secukupnya dan masukkan daging, masak kurang lebih 20 menit untuk membuat kaldu. 

3. Tumis bumbu cincang hingga harum, masukkan lada dan pala bubuk, aduk rata.

4. Masukkan kacang merah ke dalam kuah kaldu. 

5. Setelah 5 menit, masukkan seledri, daun bawang, wortel dan kentang.

6. Masukkan bumbu halus ke dalam sop, serta garam dan gula secukupnya.

BACA JUGA: Bikin Sate Kerang Khas Surabaya Yuk, Ini Resepnya!

7. Masak hingga matang dan dagingnya empuk.

8. Sup senerek siap disajikan. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Yasserina Rawie

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co