Pesan KSAL untuk Patriot Nanggala 402, Sungguh Menggetarkan

Pesan KSAL untuk Patriot Nanggala 402, Sungguh Menggetarkan - GenPI.co
KSAL Laksamana TNI Yudo Margono saat tabur bunga di lokasi tenggelamnya KRI Nanggala 402. FOTO: Antara

GenPI.co - Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Yudo Margono menggelar tabur bunga sekaligus penghormatan terakhir kepada patriot bangsa KRI Nanggala-402.

Dalam upacara tabur bunga yang digelar di geladak heli KRI dr Soeharso-990 di perairan Pulau Bali, Jumat (30/4).

BACA JUGA: 3 Tokoh Maut Mencuat, Koalisi Surya Paloh Makin Top

Dalam momen tersebut, sekitar 150 anggota keluarga yang terdiri dari istri, anak, orang tua, maupun kerabat lainnya dari ke-53 awak KRI Nanggala ikut hadir memanjatkan doa untuk para prajurit yang gugur.

“Jauh didasar laut ini, telah terbaring para prajurit pemberani KRI Nanggala-402 dalam keheningan dalamnya laut. Namun demikian jiwa dan semangat mereka terus membara dan tetap menjadi penyulut semangat kami yang akan meneruskan pengabdian mereka," ujar Yudo Margono.

“Pengabdian hingga akhir hayat para kesatria Hiu Kencana tak akan pernah sia-sia. Dengan moto Wira Ananta Rudira atau tabah sampai akhir, mereka tetap dalam status tugas patroli dalam keabadian," sambungnya.

Usai upacara, satu per satu karangan bunga yang bertuliskan nama ke-53 awak KRI Nanggala ditaburkan oleh keluarga mereka ke laut dengan diiringi untaian doa terbaik.

BACA JUGA: Seorang Jenderal Polisi Dipecat Hadiri Pesta di Tengah Pandemi

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya