
GenPI.co - Tim gabungan menghentikan pencarian korban KMP Yunicee yang tenggelam di Perairan Selat Bali. Setidaknya masih ada 17 penumpang yang masih belum ditemukan.
Kepala Basarnas Denpasar Gede Darmada mengatakan penghentian pencarian ini sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan.
“Pencarian kami hentikan pada hari ke tujuh. Namun masih terbuka kesempatan kami turun lagi kalau ada perkembangan terbaru di lapangan,” katanya di Pelabuhan Gilimanuk, Senin (5/7).
BACA JUGA: Basarnas Duga Ada Korban Terjebak di Dalam KMP Yunicee
Darmada mengungkapkan dari operasi penyelamatan dan pencarian ini ditemukan 51 orang selamat, 9 orang meninggal dunia dan 17 penumpang yang hilang.
Tim gabungan terakhir menemukan satu jenazah di peraiaran Muncar, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.
BACA JUGA: Kisah Nelayan di Gilimanuk, Tolong Korban Tragedi KMP Yunicee
Korban teridentifikasi sebagai pegawai kantin KMP Yunicee.
Bupati Jembrana I Nengah Tambam Basarnas, TNI, Polri, KNKT, Dirjen Perhubungan Darat serta operator penyeberangan pun teah melakukan rapat virtual terkait musibah ini.
BACA JUGA: Lokasi KMP Yunicee, Tenggelam 1,65 mil dari Pelabuhan Gilimanuk
Dalam rapat itu diputuskan sesuai peraturan perundang-undangan pada hari ke tujuh pencarian dihentikan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News