Jawab Keluhan, Semarang Bentuk Relawan Pemulasaraan Jenazah Covid

Jawab Keluhan, Semarang Bentuk Relawan Pemulasaraan Jenazah Covid - GenPI.co
Ilustrasi - Dokumentasi tim Brimob Polda Kalimantan Selatan membantu proses pemakaman jenazah pasien Covid-19 di Banjarbaru, Kalimantan Selatan. (FOTO: ANTARA/Firman)

GenPI.co - Seluruh kecamatan di Kota Semarang, Jawa Tengah dibentuk sukarelawan pemulasaraan jenazah penderita Covid-19.

Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi mengatakan pembentukan sukarelawan ini sebagai bentuk dari keluhan masyarakat.

Wali Kota yang akrab disapa Hendi itu mengungkapkan banyak keluhaan mengenai terbatasnya tenaga pemulasaraan jenazah pasien yang meninggal dunia saat isolasi mandiri.

BACA JUGA:  PPKM Darurat, Pemkot Semarang Bagikan 100 Ribu Paket Sembako

Hendi menyebut para sukarelawan ini dibekali dengan pengetahuan mengenai penanganan jenazah Covid-19.

“Tidak hanya pemulasaraan, tapi juga hingga mengantar ke pemakaman,” katanya di Semarang, Senin (5/7).

BACA JUGA:  PPKM Darurat, Wali Kota Semarang: Masa Mal Tidak Tutup?

Hendi memastikan pelaksanaan pemulasaraan jenazah penderita Covid-19 tersebut sesuai dengan prosedur.

Hendi meminta kepada masyarakat jika mengetahui ada pasien isolasi mandiri yang meninggal dunia dan belum mendapatkan penanganan bisa segera melapor.

BACA JUGA:  Keuskupan Agung Semarang Meniadakan Ekaristi Tatap Muka

“Bisa menghubungi camat atau lurah di daerah masing-masing. Nanti akan diteruskan ke sukarelawan untuk penanganannya,” ucapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya