Setelah Pendaftaran Tes PPPK, Guru Honorer Makin Deg-degan, Nih

Setelah Pendaftaran Tes PPPK, Guru Honorer Makin Deg-degan, Nih - GenPI.co
Ilustrasi, seleksi ASN (foto: Antara)

GenPI.co - Pendaftaran seleksi CPNS dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) telah usai.

Ketua Forum Guru Honorer Bersertifikasi Sekolah Negeri (FGHBSN) Nasional Rizki Safari Rakhmat membeberkan kondisi terkini para guru honerer pada umumnya.

Seperti diketahui, pemerintah membuka formasi besar di tahun 2021 untu guru aparatur sipil negara (ASN) lewat seleksi PPPK.

BACA JUGA:  Pentolan Honorer K2 Waswas Soal Passing Grade Seleksi PPPK 2021

Seleksi ini diikuti oleh para guru honorer untuk meningkatkan status mereka sekaligus gaji bulanan yang diterima.

Rizki mengungkapkan kondisi rekan sejawatnya saat ini makin deg-degan menanti detik-detik pengumuman seleksi administrasi PPPK 2021.

BACA JUGA:  Tegas! PGRI: Beri Honorer 35 Plus Passing Grade Lebih Rendah

"Mungkin untuk yang ada formasi di sekolah induknya mereka merasa aman, tetapi yang tidak ada formasi di sekolah induknya masih ada kekhawatiran tes kompetensinya di tahap 2. Artinya harus bersaing dengan guru swasta dan lulusan pendidikan profesi guru (PPG)," tutur Rizki kepada JPNN com, Jumat (30/7/2021).

Dia mengatakan, tombol reset pendaftaran yang bisa mengarahkan pada formasi yang dapat dipilih untuk tes tahap 1, tidak dimanfaatkan seluruhnya oleh guru honorer.

BACA JUGA:  Ucap Syukur Bisa Daftar PPPK, Nurul: Semoga Passing Grade Turun

Karena, ujar dia, sebagian guru honorer masih kebingungan dengan sistem pendaftaran tersebut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya