PPKM Diperpanjang, Pedagang: Jokowi Dengarlah Suara Hati Rakyat

PPKM Diperpanjang, Pedagang: Jokowi Dengarlah Suara Hati Rakyat - GenPI.co
Presiden Joko Widodo (Jokowi). Foto: Sekretariat Presiden

GenPI.co - Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi memperpanjang pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level di Pulau Jawa dan Bali hingga 30 Agustus 2021.

"Pemerintah memutuskan mulai 24 hingga 30 Agustus 2021 beberapa daerah bisa diturunkan levelnya dari 4 ke 3," ujar Jokowi dalam konferensi pers, Senin (23/8).

Keputusan tersebut mendapat respons dari banyak pihak, salah satunya pedagang tanaman hias dan pupuk Muhammad Yusuf. 

BACA JUGA:  Jokowi dan Prabowo Gas Pol Pembangunan Ibu Kota di Kalimantan

Yusuf, sapaan akrabnya meminta Presiden Jokowi menyudahi PPKM level di Jawa dan Bali. 

"Pedagang juga butuh makan. Nggak bisa begini terus," ujar Yusuf kepada GenPI.co di Depok, Jawa Barat, Selasa (24/8).

BACA JUGA:  Arahan Jokowi Kuat Banget, Menkes Langsung Patuh

Yusuf mengaku pada masa PPKM level ini omzetnya menurun hingga 50 persen lebih. 

Yusuf pun meminta Presiden Jokowi mendengarkan suara hati rakyat kecil di masa PPKM ini. 

BACA JUGA:  PPKM Turun Level, Jokowi Bisa Bahagiakan Rakyatnya Kalau…

"Seharusnya Pak Jokowi tahu, kami, rakyat kecil sangat kesulitan mencari rezeki di masa pandemi," ujar Yusuf. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya