
GenPI.co - Pengamat politik Sidratahta Mukhtar menilai tidak seharusnya hanya Eijkman yang lebur ke Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN).
Menurut Sidratahta, ada lembaga lain yang seharusnya dilebur ke BRIN.
“Semestinya Lemhannas juga dilebur ke BRIN,” kata Sidratahta kepada GenPI.co, Senin (3/1).
BACA JUGA: Sorotan soal Peleburan Eijkman ke BRIN, Efek Ini Bisa Terjadi
Dosen Universitas Kristen Indonesia (UKI) itu memiliki alasan tersendiri soal pandangannya agar Lemhanas dilebur ke BRIN.
“(Tujuannya, red) Agar kajian dan studi Lemhanas bisa tertuju pada industri strategis dan ketahanan dalam berbagai sektor prioritas,” ujar Sidratahta.
BACA JUGA: Peleburan Eijkman ke Dalam BRIN, Netty Sorot 2 Hal Penting
Sidratahta juga membeberkan keinginan Presiden Widodo alias Jokowi dalam kegiatan penelitian atau riset di universitas.
“Jokowi sering mengeluhkan riset universitas tak berdampak pada teknologi, pembangunan, dan kebijakan publik untuk keadilan dalam pembangunan,” kata Sidratahta.
BACA JUGA: Peleburan Eijkman ke BRIN Hindari Ego Sektoral
Menurut Sidratahta, hal-hal tersebut harus bisa diselesaikan BRIN ke depan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News