Kemendikbud Berharap Festival Sindoro Sumbing Jadi Ajang Tahunan

Kemendikbud Berharap Festival Sindoro Sumbing Jadi Ajang Tahunan - GenPI.co
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo hadir dalam acara ruwat rambut gembel di Festival Sindoro Sumbing (foto: Wening Tyas)

GenPI.co— Festival Sindoro Sumbing yang digelar di Kabupaten Wonosobo dan Temanggung, Jawa Tengah telah usai. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan yang menjadi penggagas acara ini, berharap festival menjadi acara tahunan.

Wonosobo dan Temanggung merupakan dua kabupaten yang dipilih Kemendikbud melalui platform Indonesiana di bidang pelestarian budaya.

“Kami berharap Festival Sindoro Sumbing menjadi ajang tahunan,” kata Ratna Yunarsih, Direktorat kepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa dan Tradisi, Dirjen Kemendikbud , baru-baru ini.

Festival Sindoro Sumbing di Wonosobo dan Temanggung merupakan perhelatan pertama, yang digelar pada 9 Juni hingga 27 Juli 2019.

Baca juga:
Ganjar Kaget, Anak Gimbal Diruwat Minta Klepon Tiga Tampah

Festival Sindoro Sumbing Gelar Ritual Abad 9

Berbagai acara disajikan dalam perhelatan festival seni budaya tersebut, di antaranya ruwat rambut gimbal dan tari kolosal Lengger. 

Namun, Ratna berharap keberlanjutan festival disokong oleh pemerintah daerah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya