Syarat Dilonggarkan, Jumlah Jemaah Umrah Indonesia Makin Tinggi

Syarat Dilonggarkan, Jumlah Jemaah Umrah Indonesia Makin Tinggi - GenPI.co
Syarat Dilonggarkan, Jumlah Jemaah Umrah Indonesia Makin Tinggi - Ilustrasi jemaah umrah di Makkah Arab Saudi. Foto: Antara

GenPI.co - Sekretaris Jenderal DPP Amphuri Farid Aljawi mengatakan antusiasme jemaah umrah Indonesia meningkat setiap bulannya, meski pandemi Covid-19 masih belum usai.

Sejak umrah dibuka pada Januari 2022, sudah ada 100,500 jemaah Indonesia yang berangkat ke Arab Saudi.

"Kenaikannya signifikan, ya. Dari 20 sampai 25 persen per bulan," ujar Farid kepada GenPI.co, Minggu (10/4).

BACA JUGA:  Menag Yaqut Minta Asrama Haji Jadi Lokasi Karantina Jemaah Umrah

Farid mengatakan minat umrah masyarakat Indonesia memang semakin tinggi.

Menurutnya, hal itu terjadi karena selama dua tahun ini Indonesia tidak memberangkatkan jemaah umrah maupun haji.

BACA JUGA:  Menag Yaqut Pastikan Keberangkatan Umrah Tetap Berjalan

"Kalau bicara momen puasa dan syawal, wah jelas luar biasa (kenaikannya, Red)," ungkapnya.

Farid mengatakan selain karena momen Ramadan, kenaikan jumlah jemaah juga imbas pelonggaran aturan.

BACA JUGA:  Menag Yaqut Jawab Isu Umrah Kembali Dihentikan, Begini Bunyinya

"Karena orang menunggu aturan baru. Saat masih ada aturan karantina aja luar biasa, apalagi begitu karantina dilepas," jelasnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya