Telkomsel Ajak Pelanggan di Bandung dan Cirebon Ganti Kartu ke 4G

Telkomsel Ajak Pelanggan di Bandung dan Cirebon Ganti Kartu ke 4G - GenPI.co
Setelah mengakselerasi jaringan 4G di seluruh Jakarta, Telkomsel kembali mendorong pemerataan 4G di Kota Bandung dan Cirebon. Foto: dok. humas

GenPI.co - Setelah mengakselerasi jaringan 4G di seluruh Jakarta, Telkomsel kembali mendorong pemerataan 4G di Kota Bandung dan Cirebon.

Telkomsel mendukung arahan pemerintah melalui Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) RI untuk segera melakukan upgrade jaringan 4G secara bertahan dan terukur dengan tetap mengedepankan kenyamanan pelanggan.

Dengan dilakukannya peningkatan (upgrade) layanan 3G ke 4G/LTE, pelanggan dapat merasakan pengalaman gaya hidup digital terbaik dengan jaringan terluas dari 4G/LTE Telkomsel.

BACA JUGA:  Inovasi Telkomsel, Pesan Ambulans di Kota Bandung Lebih Mudah

General Manager Consumer Sales Region Jawa Barat Telkomsel Abdi J. Putra mengatakan, Telkomsel terus mendukung upaya pemerintah dalam menghadirkan konektivitas 4G yang merata di Kota Bandung dan Cirebon.

Dukungan tersebut dimaksimalkan dengan kemudahan yang dihadirkan untuk mengganti kartu 3G ke 4G.

BACA JUGA:  Apresiasi Pelanggan, Telkomsel Hadirkan Now Playing Festival 2022

"Pelanggan dapat mengunjungi GraPARI terdekat dan membawa KTP, kami akan membantu proses penggantian kartu 4G hingga tuntas tanpa dipungut biaya," ujarnya dalam keterangan resmi, Selasa (19/7/2022).

Hadirnya layanan MyGraPARI sebagai mesin pintar juga makin memudahkan pelanggan, hanya dengan membawa KTP dan verifikasi sidik jari pada layanan MyGraPARI, pelanggan langsung dapat mengubah kartu menjadi 4G tanpa mengganti nomor serta tidak dipungut biaya.

BACA JUGA:  Menghadapi Momen Mudik, Telkomsel Pastikan Layanan Tetap Terjaga

“Telkomsel terus mengajak seluruh pelanggan untuk dapat melalukan upgrade jaringan ke 4G dengan mengunjungi GraPARI terdekat. Kami akan terus melakukan implementasi 4G yang lebih merata kedepannya," tuturnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya