Demi Menjaga Mood, Pantai Alternatif Terbaik untuk Berlibur

Demi Menjaga Mood, Pantai Alternatif Terbaik untuk Berlibur - GenPI.co
ilustrasi : Liburan di pantai membantu mengembalikan mood mu (sumber : unsplash)

GenPI.co - Tuntutan pekerjaan serta rutinitas yang membosankan seringkali membuat tubuh dan pikiran menjadi penat.

Biasanya, sebagian orang akan memanfaatkan waktu hari liburnya untuk pergi ke pegunungan ataupun pantai.

Pantai atau “ruang biru” dinilai memberikan aura yang lebih baik untuk mood seseorang.

Kira-kira apa saja manfaat berlibur ke pantai?

1. Menjadi kreatif

Berlibur dan melakukan aktifitas di Pantai dan menjauhi diri dari perangkat elektronik dapat membuat kita lebih kreatif. Tak hanya itu saja, kamu bisa berpikir postif disana karena secara otomatis perasaan tenang akan dirasakan. 

2. Mengurangi stres

Menurut penelitian dari tim Institut Kesehatan Global Barcelona menunjukkan satu hari di pantai bisa menurunkan stress,  melihat "ruang biru" (danau, lautan, sungai) memiliki efek positif lebih besar dari pada melihat ruang hijau seperti pegunungan atau taman.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya