Top! Jerome Polin Jelaskan Pandemi Corona Pakai Rumus Matematika

Top! Jerome Polin Jelaskan Pandemi Corona Pakai Rumus Matematika - GenPI.co
Jerome Polin (foto: YouTube/ Nihongo Mantappu)

GenPI.co - YouTuber Jerome Polin menggungah video yang berisi penjelasan tentang pandemi virus corona (covid-19). 

Uniknya, mahasiswa asal Indonesia yang tengah menempuh pendidikan di Waseda University, Jepang, ini menggunakan rumus matematika dalam penjelasannya.

Jerome yang merupakan mahasiswa jurusan Matematika Terapan ini, berusaha menjabarkan tentang perkembangan virus corona dengan grafis yang sederhana. Dirinya berharap penjelasannya bisa dimengerti netter dengan mudah.

BACA JUGA: Harga Emas Masih Ngegas Lho, Penasaran Penyebabnya?

Dalam kontennya, pria kelahiran 1998 ini menjelaskan bahwa pandemi virus corona berkembang secara eksponensial, sehingga virusnya bermutasi dengan sangat cepat. Bukan penjumlahan linear yang penambahannya stabil dari waktu ke waktu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya